1 / 5
2 / 5
3 / 5
4 / 5
5 / 5

Manfaat Madu Untuk Meningkatkan Kesuburan

Madu Tanjung | 07.30.00 | 0 komentar

Madu Tanjung | 100% Murni Alami - Madu dan produk turunannya, seperti propolis, bee pollen dan royal jelly selalu disebut-sebut sebagai "makanan ajaib".

Selain sebagai makanan yang bermanfaat untuk kesuburan, reproduksi dan fungsi seksual, madu juga dipercaya bisa membantu mengatasi keluhan medis yang lebih serius seperti bisul, penyakit jantung dan bahkan kanker.
  1. Satu pon madu dihasilkan oleh 300 lebah yang terbang sejauh 15.000 mil dan mengandung pollen dari 2 juta bunga.
  2.  Madu mengandung gula alami yang cepat dan mudah menyerap.
  3. Madu juga mengandung protein, vitamin, mineral dan enzim dan sangat bermanfaat untuk meningkatkan kinerja atletik.
Mengapa Madu Sangat Bermanfaat Bagi Kesuburan?
Banyak manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dengan mengkonsumsi madu alami secara teratur. Memerangi kemandulan dan meningkatkan kesuburan adalah salah satu diantara khasiat madu.

Selain mudah dicerna, madu juga banyak mengandung multivitamin.

Madu juga telah terbukti membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengatasi stres. Kedua hal tersebut penting bagi mereka yang sedang dalam program hamil sebab bisa jadi faktor masalahnya terletak pada kedua hal tersebut.

Madu makanan yang telah dipercaya sebagai makanan pendongkrak kesuburan selama beradad-abad lamanya. Kandungan mineral dan asam aminonya sangat bermanfaat bagi sistem reproduksi dan berperan penting dalam memperbaiki fungsi indung telur.

Pria juga bisa memperoleh manfaat dari madu karena madu bisa membantu mereka mengatasi impotensi. Madu juga berkhasiat untuk meningkatkan kesehatan sel sperma. Pada wanita, madu bisa berguna untuk memperkuat indung telur dan rahim.

Madu banyak mengandung vitamin B. Vitamin B sangat penting bagi pria karena diperlukan oleh tubuh pria untuk memproduksi testosteron.

Madu juga dipercaya sebagai afrodisiak, yaitu makanan yang bisa meningkatkan libido dan gairah.

Manfaat bee pollen untuk kesuburan
Bee pollen merupakan campuran dari air liur lebah, nektar tanaman dan serbuk sari. Bee pollen kaya akan kandungan mineral seperti tembaga, kalium, natrium dan seng di samping 24 jenis nutrisi lainnya.

Dan juga, dari total 22 jenis asam amino yang dikenal manusia, 20 diantaranya dapat ditemukan pada bee pollen. Luar biasa, bukan?

Beberapa penelitian, baik di Eropa dan Amerika Serikat, mempelajari hubungan antara bee pollen dan kesehatan seksual.

Bee pollen dan royal jelly sama-sama mengandung hampir semua nutrisi yang dibutuhkan manusia. Bee pollen mengandung banyak vitamin, mineral, protein dan asam amino, hormon, enzim dan lemak, serta sejumlah besar antibiotik alami.

Beberapa vitamin yang terkandung dalam bee pollen antara lain, karotenoid yang diubah di dalam tubuh sebagai vitamin A, vitamin B-kompleks seperti tiamin (vitamin B-12), riboflavin (vitamin B2), piridoksin (vitamin B6), nikotinat, asam pantotenat , dan asam folat, vitamin C, vitamin E, vitamin K, rutin dan berbagai vitamin lain seperti B5, B12, D, biotin, inositol dan PABA.

Bee pollen juga mengandung berbagai mineral seperti kalsium, klorin, tembaga, besi, magnesium, mangan, fosfor, potasium, silikon dan sulfur.

Protein dan kandungan asam amino yang terkandung dalam bee pollen diantaranya adalah; poptones, globulin, arginin, histidin, isoleusin, leusin, lisin, metionin, fenilalanin, treonin, triptofan, dan valin.

Asam amino, vitamin, mineral dan protein sangat penting bagi kesuburan pria dan wanita.

Secara singkat, ini adalah khasiat dari bee pollen dalam kaitannya dengan kesuburan:
  1. Mengembalikan kesehatan dan meremajakan kelenjar seks baik pada pria maupun wanita. Hal ini karena pollen mengandung zat hormon alami yang merangsang dan memelihara sistem reproduksi.
  2. Meningkatkan stamina dan daya tahan seksual.
  3. Mengatasi disfungsi seksual yang disebabkan oleh gangguan prostat.
  4. Merangsang fungsi ovarium dan meningkatkan kesuburan sel telur.
  5. Mengurangi gejala yang berhubungan dengan PMS (penyakit menular seksual).
Sama halnya dengan bee pollen, madu juga mengandung zat-zat yang bukan saja membantu gangguan seksual dan reproduksi, tetapi juga memberikan manfaat kesehatan secara umum untuk seluruh tubuh.

Manfaat royal jelly untuk kesuburan
Royal jelly adalah makanan yang disekresi oleh lebah perawat untuk diberikan ke Ratu lebah.

Royal jelly terdiri dari sekitar dua pertiga cairan dan sepertiganya adalah bahan kering. Makanan ini membuat sang Ratu bisa hidup sampai lima tahun dibandingkan usia lebah pekerja yang hanya enam minggu ditambah enam bulan hibernasi.

Royal jelly kaya akan vitamin B, enzim, hormon dan asam amino yang sangat membantu dalam pengobatan PMS, menopause, infertilitas dan impotensi.

Sebagai zat penyeimbang hormon, royal jelly dapat digunakan untuk mengatasi jerawat, migrain dan mengatasi depresi pasca melahirkan.

Royal Jelly juga mengandung acetylcholine, zat yang diperlukan untuk mengirimkan pesan saraf antar sel. Mengkonsumsi royal jelly secara teratur terbukti berkhasiat untuk menyeimbangkan hormon dan mendukung sistem endokrin, sehingga bermanfaat bagi mereka yang menderita ketidakseimbangan hormon.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Jepang menunjukkan bahwa royal jelly memiliki kecenderungan untuk meniru estrogen, sehingga bermanfaat bagi wanita yang menderita kadar estrogen yang rendah. Estrogen sangat penting untuk pembentukan tulang yang sehat dan ekspresi gen yang tepat. Estrogen juga penting untuk menunjang menstruasi yang sehat.

Manfaat propolis untuk kesuburan
Propolis adalah zat resin yang dikumpulkan dari tunas pohon dan bunga oleh lebah, dan digunakan untuk memperbaiki kerusakan sarang mereka serta melindungi sarang dari wabah penyakit.

Propolis melawan virus, mencegah dan mengurangi peradangan, merangsang pembentukan sel-sel dan jaringan, bertindak sebagai anti-rematik, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Salah satu rumah sakit di Cina hanya menggunakan produk-produk dari sarang lebah untuk mengobati ratusan pasien, dan hasilnya sangat luar biasa.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa 60% wanita penderita endometriosis yang mengkonsumsi 500 mg propolis dua kali sehari selama 9 bulan, akhirnya berhasil hamil. Nyeri endometriosis, jaringan parut dan pembentukan adhesi diduga dipicu oleh respon inflamasi.

Propolis adalah zat anti-inflammasi yang bisa membantu mengatasi endometriosis.

Selain endometriosis, sifat tersebut juga sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah kesuburan yang berpotensi memicu respon inflamasi lainnya seperti fibroid rahim, kista ovarium, tuba falopi, Pelvic Inflammatory Disease (PID) dan trauma reproduksi atau akibat operasi.

Propolis juga mengandung sifat imunomodulasi. Sifat ini bermanfaat untuk mengatasi masalah kesuburan terkait autoimmune seperti keguguran berulang, kegagalan ovarium dan alergi sperma.

Alergi sperma memicu tubuh wanita untuk membentuk antibodi yang yang menciptakan respon umun untuk menyerang sperma. Antibodi anti-sperma ini juga bisa muncul dalam tubuh pria, sehingga tubuh mereka menyerang spermanya sendiri.
Sumber : www.program-hamil.com

Category: , ,

0 komentar