1 / 5
2 / 5
3 / 5
4 / 5
5 / 5

Amankah Memanaskan Madu ?

Madu Tanjung | 09.06.00 | 0 komentar



Madu mengandung glukosa dan fruktosa tinggi yang mudah diserap usus halus sehingga menyumbang energi secara instan. Selain itu enzim-enzim dan senyawa bioaktif (fenolik) di dalamnya dapat meningkatkan fungsi pencernaan, juga berfungsi sebagai antioksidan, dan antimikroba. Enzim dan senyawa tersebut akan menurun khasiatnya jika madu dipanaskan di atas suhu 65° C.



Madu dapat dipanaskan hingga suhu pasteurisasi (70-85 C) untuk tujuan pengawetan dan masih mempertahankan komponen bioaktifnya. Namun, pada suhu tersebut enzim dalam madu dapat menjadi tidak aktif lagi. Enzim dalam madu termasuk komponen bioaktif yang membantu proses pencernaan. Jadi, jika ingin mendapatkan manfaat komponen bioaktifnya, tambahkan madu di akhir proses memasak, saat suhu masakan sudah tidak terlalu panas. Atau, gunakan sebagai pelengkap sajian.



Sumber : Femina


Category: , ,

0 komentar